Analisis Kelayakan Desain Material Recovery Facility (Mrf) Dalam Pengelolaan Sampah Di Tpa Hutan Panjang Kota Banjarbaru

Candra Yuliana

Abstract


Pengelolaan sampah di Kota Banjarbaru masih belum maksimal. Hal ini terlihat dari sampah yang dikumpulkan di TPS kemudian diangkut dan ditimbun begitu saja di landfill TPA tanpa pengolahan. Perencanaan Material Recovery Facility (MRF) di TPA Hutan Panjang Gunung Kupang Kota Banjarbaru dapat digunakan sebagai salah satu alternatif untuk mengurangi volume sampah yang masuk ke TPA Hutan Panjang, menghemat kebutuhan lahan landfill, dan memperpanjang umur lahan TPA. Pengelolaan yang dilakukan adalah komposting sampah organik dengan sistem open windrow dan pemanfaatan kembali sampah anorganik yang mempunyai nilai jual. Komponen MRF yang dibutuhkan adalah lahan pemilahan, lahan penempungan sampah organik, lahan pencampuran sampah organik dengan EM4 (biostater), lahan pengomposan, tempat penyimpanan sampah kering (barang sortir), tempat penyimpanan kompos serta kantor administrasi. Lahan yang dibutuhkan untuk bangunan pengolahan sampah (MRF) adalah 12031,5 m2 dan rencana anggaran biaya yang diperlukan untuk biaya pembangunan dan penyediaan peralatan MRF sebesar Rp 10.563.047.380,00. Berdasarkan analisis kelayakan ekonomi dengan berbagai alternatif pembiayaan baik itu dengan pembiayaan dari pemerintah ataupun dengan pinjaman lunak menunjukkan pembangunan MRF ini layak untuk direalisasikan.

 

Kata kunci: Analisa Ekonomi, Banjarbaru, Komposting, Material Recovery Facility

Full Text:

PDF

References


Al Mudhar, M. Hartono, R. Suryantoro, A. Hadi, A. 2002. Studi Penanganan Sampah Di Wilayah Surabaya Metropolitan. Laporan Hasil Penelitian. Kerjasama Badan Penelitian dan Pengembangan Jawa Timur dan Universitas Negri Malang.

Anwar, Chairil. 2012. Pengertian Sampah. http://www.ilmusipil.com/pengertian-sampah. Diakses tanggal 17 Maret 2012.

BPS (Biro Pusat Statistik). Kota Banjarbaru Dalam Angka 2011. Kota Banjarbaru.

SNI 19-3964-1995 tentang Metode Pengambilan dan Pengukuran Timbulan dan Komposisi Sampah Perkotaan. 1995. Jakarta.

SNI 19-3983-1995 tentang Spesifikasi Timbulan Sampah untuk Kota Kecil dan Kota Sedang di Indonesia. 1995. Jakarta.

SNI 19-2454-2002 tentang Tata Cara Teknik Operasional Pengelolaan Sampah Perkotaan. 2002. Jakarta.

Dewi, T.Q. 2008. Penanganan dan Pengolahan Sampah. Penebar Swadaya. Jakarta.

Hadiwiyoto, S. 1983. Penanganan dan Pemanfaatan Sampah. Yayasan Idayu. Jakarta.

Hapsari, I. 2006. Pengembangan TPS sebagai Material Recovery Facility (MRF) di Kelurahan Tegalsari. Tugas Akhir. Jurusan Teknik Lingkungan. ITS. Surabaya.

Indah A, Dwi. 2011. Pengomposan. http://id.shvoong.com/writing-and-speaking. Diakses tanggal 17 Maret 2012.

Kastaman, Roni., Kramadibrata, Ade Moetangad. 2007. Sistem Pengelolaan Reaktor Sampah Terpadu (SILARSATU). Humaniora. Bandung.

Margareta, Ananda Maya. 2011. Perencanaan Material Recovery Facility (MRF) Untuk Kawasan Wisata Kebun Binatang Surabaya (KBS) dan Permukiman Penduduk Kecamatan Wonokromo Di Kota Surabaya. Jurusan Teknik Lingkungan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Insititut Teknologi Sepuluh November Surabaya.

Noviatun, L. 2007. Perencanaan Material Recovery Facility (MRF) Di TPA Lamongan. Tugas Akhir. Jurusan Teknik Lingkungan ITS. Surabaya.

Purwendro, Setyo. 2009. Mengolah Sampah Untuk Pupuk Dan Pestisida Organik. Penebar Swadaya. Depok.

Rahman, Haikal. 2004. Analisis Nilai Ekonomi Pengelolaan Persampahan Studi Kasus Dinas Kebersihan Kota Medan. Medan.

Shah, K. 2000. Basic of Solid and Hazardous Waste Management Tecnology. Prentice Hall PTR. Upper Saddle River. New Jersey.

Sudarso. 1985. Pembuangan Sampah. Pusat Pendidikan Tenaga Kesehatan Departemen Kesehatan. Surabaya.

Tchobanoglous, G. Theisen, H. & Vigil, S.A. 1993. Integrated Solid Waste Management Engineering Principles and Management Issues. Mc Graw-Hill. Singapore.

Wikipedia. 2012. Nett Present Value (NPV). http://en.wikipedia.org/wiki/Net_present_value. Diakses tanggal 18 Maret 2012

Yuliana, Candra. 2008. Bahan Ajar Rekayasa Ekonomi. Universitas Lambung Mangkurat Press. Banjarmasin.

Yulio, Yandi. 2011. Pengelolaan Sampah. http://yandiyulio.wordpress.com. Diakses tanggal 18 Maret 2012.




DOI: https://doi.org/10.20527/bpi.v1i1.5

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Buletin Profesi Insinyur



Indexed by:

   

 

Flag Counter 

 

 

 

Creative Commons License

Buletin Profesi Insinyur is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.